Sign Up WeChat di Symbian

Tips ini sudah kadaluarsa karena pengguna symbian sudah berkurang drastis



Sign Up WeChat di Symbian | Wechat, siapa yang tidak tahu dengan aplikasi chating ini? WeChat adalah aplikasi chatting lintas ponsel yang sedang digemari terutama anak – anak muda sekarang. Selain fitur chating, WeChat juga menawarkan fitur lain yang menarik seperti video chat, berbagi foto, hold-to-talk voice messaging, shake to find friends, dan masih banyak yang lainnya. Aplikasi ini mendukung beberapa sistem operasi mobile seperti iOS, Android, Symbian, Windows Phone, dan BlackBerry. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk chatting, berbagi gambar, dan sebagainya. WeChat juga merupakan aplikasi lintas sistem operasi, seperti aplikasi WhatsApp dan Line.


Untuk menggunakan WeChat, harus login dulu menggunakan akun. Jika belum punya, harus signup / mendaftar dulu. Tapi, untuk pengguna hp Symbian mungkin akan sedikit mengalami masalah. Biasanya  hp akan sulit dikoneksikan atau bahkan tidak bisa conect sama sekali. Tapi tenang saja, disini akan dijelaskan bagaimana sign up WeChat di Symbian.

Agar wechat bisa conect, kita harus menyetting pada acces point hp kita. Cara masuk ke bagian apn (acces point) setting→connection→acces point. Nah disitu ada beberapa apn, pilih salah satu atau duplicate salah satu apn. Kemudian buka apn tersebut. Masuk ke option → advanced settings. Pada bagian proxy server addres dikosongkan/dihapus.  Pada bagian port numberdikosongkan juga. Tampilan setting apn seperti dibawah ini.

Jika sudah disetting apn nya, masuk ke Aplikasinya. Setting apn WeChat dengan apn yang telah dibuat tadi. Cara settingnya masuk ke sign in, trus pilih bagian change acces point. 

Setting dahulu pada Network Acces dengan Mobile Network Only.

Selanjutnya, setting pada Mobile Acces Point dengan apn yang telah di buat tadi. Biasanya apn yang standart (proxy dan port nya terisi), di samping nama acces point akan ada tulisan (not recomended). Sedangkan apn yang disetting dengan proxy kosong dan port number kosong, tidak akan ada tulisan (not recomended).

Setelah disetting semua, langsung aja masuk ke bagian sign up untuk mendaftar atau membuat akun baru. Trus ikutin langkah – langkahnya. Nah, gampang kan cara sign up WeChat di Symbian? Jika masih merasa kesulitan, silahkan komen



5 komentar

visit back ya
http://brs3nd4.blogspot.com/

masih gx bsa gan

masih gx bsa gan

masih gx bsa gan


EmoticonEmoticon